Kanwil Kementerian Hukum dan HAM NTT Menyelenggarakan Pelatihan TB dengan Strategi DOTS

TB DOTS1

     Kupang- Selasa, 15 November 2011 Pukul 14.00 Wita bertempat di Hotel Olive Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM NTT menyelenggarakan Pelatihan Tuberculosis (TB) dengan Strategi DOTS bagi Dokter, Perawat, Petugas kesehatan di Lapas / Rutan. Pelatihan ini di buka langsung oleh Kakanwil kementerian Hukum dan HAM NTT Drs. Agus Saryono yang dalam sambutanya beliau mengatakan bahwa "Penyebaran penyakit TB dan HIV di Rutan dan Lapas sangat rentan terjadi sehingga menjadi perhatian serius untuk mengatasinya," oleh karena itu kata dia, kegiatan sosialisasi tersebut hendaknya tidak dianggap sebagai kegiatan seremonial, namun hasil kesepahaman antara Dinkes ini hendaknya bisa diaktualisasikan atau diterapkan di masing-masing Rutan maupun Lapas dan di masing masing UPT.

TB DOTS2  TB DOTS3

 

     Hadir pada kesempatan ini Direktur Bina Kesehatan dan Perawatan Narapidana / Tahanan pada Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kementerian Hukum Dan HAM RI Muqowimul Aman Bc.IP,SH dan Dr. Paulus dari Pemerintah Daerah Provinsi Nusa Tenggara Timur. Dan juga para peserta yang berasal dari berbagai UPT. Pelatihan ini berlangsung selama lima hari mulai tanggal 15 November 2011 sampai dengan 19 November 2011. Dengan di selenggarakan pelatihan ini diharapkan agar semua Lapas, Rutan dan Cabang Rutan yang ada di Provinsi Nusa Tenggara Timur diupayakan dapat terbebas dari TB.


Cetak   E-mail