Sambangi Lapas Kalabahi, Plh. Kadiv Administrasi Beri Penguatan Publik Campaign

WhatsApp_Image_2023-03-27_at_11.29.11.jpeg

Kalabahi - Plh. Kepala Divisi Administrasi Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM NTT, M. Wahab Marawali didampingi Kepala Sub Bagian Humas, RB dan TI, Dian L. Lenggu serta dua orang pelaksana menyambangi Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Kalabahi pada Senin pagi (27/03).

Kunjungan kerja tersebut disambut baik oleh Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Kalabahi, Yusup Gunawan dan langsung meninjau kondisi Lapas mulai dari ruang kerja, blok hunian hingga sarana dan prasarana layanan publik.

WhatsApp_Image_2023-03-27_at_11.28.52.jpeg

Setelah berkeliling area Lapas, kegiatan dilanjutkan dengan Sosialisasi Penguatan Publik Campaign yang bertempat pada aula Lapas Kalabahi.

Dalam kesempatan tersebut, Wahab mengingatkan target goal dari sistem Pemasyarakatan sebagai pelayan publik, khusus bagi petugas Lapas dan Rutan. Dirinya berharap jajaran Lapas Kalabahi mampu membentuk warga binaan menjadi manusia seutuhnya. Itu tujuan utamanya. Tak hanya itu, mereka juga harus mampu mengaku kesalahannya dan tidak mengulangi kesalahannya.

“Kalau mereka mengulangi lagi tandanya kita gagal. Namun, ketika mereka bebas dan bisa menghidupi dirinya sendiri dan keluarga mereka, artinya kita berhasil mendidik mereka menjadi manusia” ujarnya.

WhatsApp_Image_2023-03-27_at_11.28.54.jpeg

Selain itu Wahab menyampaikan kepada seluruh pegawai Lapas Kalabahi bahwasanya sebagai petugas pemasyarakatan harus terus menjaga marwah dan nama baik organisasi.

"Satukan hati dan pikiran serta teguhkan komitmen diri untuk memberikan pengabdian yang terbaik kepada Kementerian Hukum dan HAM tercinta dengan bekerja secara cepat, tepat dan hasilnya akuntabel", ungkap Wahab.

Wahab berpesan agar setiap pegawai senantiasa bersyukur karena ribuan orang di luar sana punya keinginan untuk menjadi ASN Kemenkumham.

"Jadi nikmati setiap tempat dan prosesnya. bersyukur atas pekerjaan yang diberikan, bekerja dengan hati yang tenang dan ikhlas. Keinginan boleh tinggi, namun rasa syukur harus lebih tinggi. Percayalah rencana Tuhan lebih baik, Tuhan tidak memberi apa yang kita minta, Tuhan tahu apa yg terbaik untuk kita," pesan Wahab.

WhatsApp_Image_2023-03-27_at_22.30.14.jpeg

Wahab meminta jajaran Lapas Kalabahi untuk tidak menyumbangkan permasalahan bagi Kemenkumham serta bekerja secara profesional, berkualitas dan produktif.

“Mari kita memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat dan tidak melakukan korupsi,” pungkasnya.

Menutup sosialisasi, Wahab meminta kepada jajaran pegawai untuk memahami dan mengimplementasikan resolusi Kemenkumham 2023 seperti yang sering sampaikan oleh Kepala Kantor Wilayah, Marciana Dominika Jone.

"Saya berharap pimpinan maupun pejabat struktural, hingga pelaksana harus bisa memahami. Laporkan seluruh pelaksanaan kinerja dengan akuntabel serta lakukan manajemen pengaduan yang baik, jalin sinergi yang baik dengan instansi dan aparat setempat," tegasnya.

 


Cetak   E-mail