Sambut Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-60, Pegawai dan WBP Lapas Ende Lakukan Donor Darah

foto utama donor ende

Ende - Masih dalam rangkaian kegiatan menyambut Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-60 Tahun 2024, Lapas Kelas IIB Ende menyelenggarakan kegiatan sosial donor darah yang diikuti oleh jajaran pegawai dan Warga Binaan Pemasyarakatan Lapas Kelas IIB Ende, Kamis (18/04/2024).

Pelaksanaan kegiatan donor darah yang dilaksanakan di Lapas Kelas IIB Ende ini bekerjasama dengan PMI Kabupaten Ende dan berhasil mengumpulkan sebanyak 20 kantong darah.

Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Ende, Taufiq Hidayat yang juga turut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut mengungkapkan pelaksanaan donor darah ini selain dalam rangka menyambut hari bakti pemasyarakatan ke-60 juga sebagai bentuk nyata kepedulian dalam hal kemanusiaan terhadap orang-orang yang membutuhkan darah.

"Semoga dengan kegiatan sosial yang dilakukan ini dapat memberikan manfaat kepada banyak orang, terutama bagi yang membutuhkan sehingga darah yang didonorkan dapat membantu menyelamatkan hidup orang lain," ujarnya.

foto periksa donor ende

Selain donor darah, rencananya jajaran Lapas Ende pada hari jumat besok juga akan menggelar kegiatan Pemasyarakatan Sehat, dengan memberikan penyuluhan dan pemeriksaan kesehatan gratis kepada Warga Binaan Pemasyarakatan, dan juga pemecahan rekor Muri pembersihan MCK dan Drainase serentak dan terbanyak. (humas/ak)

foto donor ende


Cetak   E-mail