LAPAS PEREMPUAN KUPANG TERIMA KUNJUNGAN MONEV TIM BIRO KEUANGAN SEKJEN KEMENKUMHAM RI

WhatsApp Image 2024 09 27 at 15.36.10

KUPANG - Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIB Kupang dibawah pengawasan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM NTT, Marciana D. Jone kali ini menerima kunjungan dari Tim Biro Keuangan Sekretariat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia untuk melakukan kegiatan monitoring dan evaluasi bagian keuangan yang diterima langsung oleh Kepala Sub Bagian Tata Usaha, Sonny Al Haffi, Kepala Urusan Kepegawaian dan Keuangan, Fransiska Buku serta Staf Keuangan Lapas Perempuan Kupang, Kamis (26/09/2024).

Didampingi oleh Kepala Sub Bagian Keuangan dan BMN Kanwil Kemenkumham NTT, Selfiani Nautani, kedatangan Tim Biro Keuangan kali ini untuk melakukan monev terhadap pemanfaatan Anggaran di Lapas Perempuan Kupang, Penggunaan Cash Management System (CMS) yang merupakan sistem aplikasi dan informasi yang menyediakan informasi saldo, transfer antar rekening, pembayaran penerimaan negara dan utilitas, maupun fasilitas-fasilitas lain dalam pelaksanaan transaksi perbankan secara realtime online serta pengecekan Jabatan Perbendaharaan di Lapas Perempuan Kupang.

WhatsApp Image 2024 09 27 at 15.36.11

Sonny mengungkapkan bahwa setiap anggaran di Lapas Perempuan Kupang telah direalisasikan dengan baik sesuai dengan anggaran DIPA (Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran) terhadap masing-masing bagian dan penggunaan CMS yang sudah dilakukan oleh tim bendahara Lapas Perempuan Kupang.

“Untuk sementara semua berjalan dengan aman dan lancar dan kami Lapas Perempuan Kupang berkomitmen untuk meningkatkan kualitas pengelolaan keuangan yang bersifat akuntabel, transparan dan dapat dipertanggung jawabkan”, ujar Sonny.

WhatsApp Image 2024 09 27 at 15.36.11 1

WhatsApp Image 2024 09 27 at 15.36.12

Dalam kesempatan yang sama, Selfi menyampaikan kepada tim perbendaharaan Lapas Perempuan Kupang untuk dapat menghubungi Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM NTT jika mengalami kendala atau hambatan dalam hal-hal yang berkaitan dengan keuangan.

Pada kesempatan lain, Kepala Lapas Perempuan Kupang, Dewi Andriani juga menyampaikan terima kasih kepada tim keuangan Sekretariat Jendral dan Kanwil Kemenkumham NTT yang telah hadir dan melakukan pemantauan di satuan kerja khususnya di Lapas Perempuan Kupang dan berharap hasil monitoring dan evaluasi yang diberikan oleh Tim Keuangan dapat dilaksanakan di Lapas Perempuan Kupang dengan baik.

Kontributor : Humas Lapas Perempuan Kupang

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
NUSA TENGGARA TIMUR
PikPng.com school icon png 2780725   Jalan W.J. Lalamentik No.98, Kel. Oebobo, Kec. Oebobo, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur
PikPng.com phone icon png 604605   +6281337026291 (HaloKumham)
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilntt@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humaskumhamntt@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
NUSA TENGGARA TIMUR


    instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. W.J. Lalamentik No.98, Kel. Oebobo, Kec. Oebobo, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur
  +6281337026291
PikPng.com email png 581646   kanwilntt@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humaskumhamntt@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI