Upacara Tabur Bunga HBP ke-60, Kadiv Pemasyarakatan : Bangun Pemasyarakatan Agar Semakin Berdampak Bagi Masyarakat

WhatsApp Image 2024 04 25 at 10.26.55

Kupang_Kanwil Kemenkumham NTT bersama Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan serta UPT Keimigrasian melaksanakan Upacara Tabur Bunga dalam rangka Peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan (HBP) ke-60, Kamis (25/4/2024). Bertindak sebagai Pemimpin Upacara, Kepala Divisi Pemasyarakatan, Maliki, memimpin upacara di Taman Makam Pahlawan (TMP) Dharma Loka, Kota Kupang, mewakili Kepala Kantor Wilayah Marciana Dominika Jone. 

WhatsApp Image 2024 04 25 at 10.26.55 2

WhatsApp Image 2024 04 25 at 10.26.55 3

Upacara tabur bunga di TMP Dharma Loka diikuti jajaran Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah, Kepala UPT Pemasyarakatan, serta Kepala UPT Keimigrasian se-Kota Kupang.

Prosesi upacara pada TMP Dharma Loka diawali dengan penghormatan kepada arwah pahlawan dan mengheningkan cipta serta dilanjutkan dengan doa bersama. Kepala Divisi Pemasyarakatan, Maliki, selaku Inspektur Upacara lalu meletakkan karangan bunga didampingi para Perwira Upacara.

Maliki dalam kesempatannya mengatakan, pada upacara tabur bunga dalam rangka memperingati Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-60, jajaran pemasyarakatan khususnya di Nusa Tenggara Timur bisa meneladani jasa-jasa para pahlawan.

WhatsApp Image 2024 04 25 at 10.26.55 4

WhatsApp Image 2024 04 25 at 10.26.55 5

“Saya berharap dengan kegiatan tabur bunga dalam rangka peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-60 dengan tema Pemasyarakatan Pasti Berdampak, jajaran Pemasyarakatan khususnya di Nusa Tenggara Timur dapat meneladani jasa pahlawan dan dapat membanguan pemasyarakatan agar semakin tahun semakin maju, dan juga kehadiran Pemasyarakatan dapat berdampak pada masyarakat,” ungkapnya.

Kegiatan Upacara kemudian ditutup dengan ziarah makam pahlawan dan tabur bunga serta foto bersama jajaran Pemasyarakatan.


Cetak   E-mail