ANTISIPASI GANGGUAN KAMTIBMAS, LAPAS ATAMBUA KOORDINASI DENGAN POLRES BELU

Atambua – Lapas Kelas IIB Atambua menerima kunjungan dari Kasat Intelkam Polres Belu IPTU Alberto Heru Ponato SIK, Sabtu(27/05/2017). Kunjungan ini dilakukan sebagai koordinasi diantara dua lembaga untuk menjaga keamanan, ketertiban masyarakat penghuni Lapas Atambua.

Pihak Kepolisan Polres Belu diterima langsung Kepala Lapas Atambua, M. Ridwantoro dan stafnya. Kasat Intelkam Alberto Heru Ponato tak menampik kunjungan pihaknya terkait kericuhan yang terjadi di beberapa Lapas dan Rutan seperti pelarian di Rutan Sialang Bungkuk Pekanbaru-Riau. Koordinasi yang dilakukan kedua lembaga ini untuk mencegah peristiwa Kamtibmas tersebut juga terjadi di Lapas Atambua.

Lapas Atambua Kamtibmas

Kasat Intelkam Polres Belu IPTU Alberto Heru Ponato SIK (memakai jaket) didampingi petugas Lapas saat bertemu dan mewawancarai Narapidana terorisme di Lapas Atambua an. Idhamhalid alias. Rafi

“Koordinasi ini, Kami bekerjasama dengan Pihak kepolisian Polres Belu agar kondisi keamanan di Lapas tetap kondusif, dan meningkatkan kerjasama dalam penanggulangan Kamtibmas dimana Lapas Atambua juga menampung salah satu terpidana teroris. Bagaimanapun juga keamanan di Lapas Atambua, membutuhkan koordinasi Kepolisian sesuai perintah Kakanwil Kemenkumham NTT meneruskan Amanat dari Menteri Hukum dan HAM RI” ungkap Kalapas Ridwantoro.


Cetak   E-mail