Larantuka - Dalam rangka menyambut Hari Pengayoman ke-79, Klinik Pratama Rutan Kelas IIB Larantuka menggelar pemeriksaan kesehatan gratis bagi para Petugas dan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di ruang kunjungan Rutan Larantuka, Selasa (30/07/2024).
Pemeriksaan kesehatan ini turut melibatkan tenaga kesehatan dari Puskesmas Nagi, yang sebelumnya telah melakukan Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan Rutan Larantuka.
Tak hanya menargetkan petugas dan WBP, pemeriksaan kesehatan ini juga dilakukan kepada para pengunjung yang yang ingin di cek kesehatannya. Pemeriksaan kesehatan yang dilakukan mencakup pemeriksaan tekanan darah, gula darah, dan konsultasi kesehatan umum.
PLH Kepala Rutan, Yosep Carnus menerangkan, pelayanan kesehatan tersebut merupakan wujud nyata Rutan Larantuka dalam meningkatkan kualitas kesehatan para warga binaan sesuai arahan Kakanwil Kemenkumham NTT, Marciana Dominika Jone.
"Sejalan dengan Arahan Ibu Kakanwil Kemenkumham NTT, untuk selalu berikan pelayanan prima dan profesional, kegiatan pemeriksaan kesehatan ini merupakan wujud nyata Rutan Larantuka dalam menindaklanjuti arahan tersebut. Selain itu pemeriksaan kesehatan ini juga kami laksanakan sebagai langkah antisipasi dini terhadap penyakit berbahaya dengan memberikan penanganan yang tepat," ujarnya.