MAJU BERSAMA INDONESIA RAYA, LAPAS PEREMPUAN KUPANG IKUTI UPACARA PERINGATAN HARI SUMPAH PEMUDA KE-96 TAHUN 2024

WhatsApp Image 2024 10 29 at 08.11.28 26570099

Kupang - Bertempat di halaman depan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Nusa Tenggara Timur, seluruh jajaran Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIB Kupang mengikuti Upacara Bendera Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-96, Senin (28/10/2024)

Mengusung tema "Maju Bersama Indonesia Raya" upacara ini diawali dengan Laporan Pemimpin Upacara, Sahid Andriyanto Arief selaku Kepala Rupbasan Kelas I Kupang kepada Pembina Upacara, Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham NTT, Marciana D. Jone.

Kegiatan dilanjutkan dengan Pengibaran Bendera Merah Putih diiringi Lagu Kebangsaan Indonesia Raya lalu dilanjutkan dengan mengheningkan cipta, pembacaan teks Pancasila dan Pembacaan teks UUD RI 1945 serta pembacaan teks Keputusan Kongres Pemuda Indonesia tahun 1928.

Dalam pelaksanaan Upacara Bendera tersebut, Marciana selaku Inspektur Upacara membacakan sambutan dari Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia. Dalam sambutannya, Marciana menyampaikan bahwa Nilai-nilai agung yang ditampilkan oleh generasi sumpah pemuda 1928 ini harus selalu didengungkan berkali-kali di setiap waktu untuk menguatkan kesadaran dan karakter bangsa Indonesia.

Momentum ini merupakan kesempatan bagi bangsa Indonesia untuk memberikan perhatian yang lebih besar kepada agenda-agenda pengembangan kepemudaan sebagai bagian penting dalam Pembangunan Indonesia, baik dalam posisi pemuda sebagai subjek Pembangunan maupun sebagai objek Pembangunan. Harapan kepada pemuda untuk lebih berperan dalam Pembangunan Nasional Indonesia adalah tepat adanya, karena pada hakikatnya pemuda adalah pemilik masa depan.

Hasil pencapaian hal ini dapat ditemukenali dari capaian Indeks Pembangunan Pemuda atau IPP. Capaian IPP tersebut perlu ditingkatkan dengan melakukan upaya mengembangkan potensi dan keunggulan pemuda secara besar-besaran dan massive di seluruh wilayah Indonesia. Oleh karena itu sungguh tepat, momentum peringatan hari sumpah tahun 2024 ini mengangkat tema Maju Bersama Indonesia Raya. Tema ini menyampaikan pesan agar meningkatkan dan memajukan berbagai elemen pelayanan kepemudaan hingga mencapai kondisi Indonesia yang raya, Indonesia yang besar, Indonesia yang sejahtera.

“Pada momentum peringatan hari sumpah pemuda ini, marilah kita bersama-sama melakukan berbagai macam langkah untuk mengembangkan potensi pemuda melalui aktivitas yang mendorong perkembangan kreativitas dan inovasi pemuda Indonesia dengan berbagai cara yang dapat dilakukan. Marilah kita bersama membuka kesempatan seluas-luasnya kepada pemuda Indonesia untuk berpartipasi dalam seluruh dimensi pembangunan Indonesia sesuai dengan kompetensi dan passion masing-masing,” tutur Marciana.

Diakhir sambutan, Marciana juga kembali mengajak peserta upacara untuk semakin peduli kepada pemuda Indonesia melalui perbaikan pelayanan kepemudaan, perbaikan tata-kelola pelayanan kepemudaan, dan dukungan sumber daya hingga kondisi kepemudaan Indonesia menjadi lebih baik yang tercermin dengan kenaikan Indeks Pembangunan Pemuda.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Seluruh ASN di Lingkup Kanwil Kemenkumham NTT yang berada di Kota Kupang.

Kontributor: Humas Lapas Perempuan Kupang

WhatsApp Image 2024 10 29 at 08.11.27 cfd27335

WhatsApp Image 2024 10 29 at 08.11.28 f3be2c43

WhatsApp Image 2024 10 29 at 08.11.29 2a52f314

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
NUSA TENGGARA TIMUR
PikPng.com school icon png 2780725   Jalan W.J. Lalamentik No.98, Kel. Oebobo, Kec. Oebobo, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur
PikPng.com phone icon png 604605   +6281337026291 (HaloKumham)
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilntt@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humaskumhamntt@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
NUSA TENGGARA TIMUR


    instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. W.J. Lalamentik No.98, Kel. Oebobo, Kec. Oebobo, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur
  +6281337026291
PikPng.com email png 581646   kanwilntt@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humaskumhamntt@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI