KEPALA LPKA KUPANG DAN JAJARAN IKUTI WEBINAR SERIES 5: COACHING, MENTORING, DAN COUNSELING DORONG TRANSFORMASI

WhatsApp Image 2024 10 11 at 12.07.55 2

Kupang – Kepala Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Klas I Kupang, Lukas Laksana Frans, beserta jajaran, mengikuti Webinar Series 5 yang digelar oleh BPSDM Kemenkumham R.I pada Kamis (10/10/2024). Webinar ini mengusung tema “Powerful Coaching, Mentoring, dan Counseling untuk Perubahan Organisasi dan Pengembangan Kompetensi ASN”, dengan narasumber Plt. Kepala Lembaga Administrasi Negara (LAN), Muhammad Taufik.

Webinar ini merupakan bagian dari rangkaian delapan seri yang diselenggarakan oleh BPSDM Kemenkumham R.I. Tujuannya adalah untuk mencerdaskan kehidupan bangsa dan mempercepat peningkatan kompetensi bagi seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Kemenkumham. Dalam program ini, setiap ASN diwajibkan mengikuti minimal 20 jam pembelajaran per tahun sebagai bagian dari strategi percepatan peningkatan kompetensi.

WhatsApp Image 2024 10 11 at 12.07.55 1

Lukas Laksana Frans menekankan pentingnya penerapan konsep coaching, mentoring, dan counseling untuk mendorong inovasi serta peningkatan kinerja di lingkungan Kemenkumham. “Kami berkomitmen untuk menerapkan konsep-konsep ini dalam pengembangan sumber daya manusia di LPKA Kupang, guna meningkatkan kinerja dan kualitas pelayanan publik,” ujar Lukas.

"Kegiatan ini juga mendapat dukungan penuh dari Kanwil Kemenkumham Nusa Tenggara Timur, yang dipimpin oleh Marciana D. Jone. LPKA Klas I Kupang terus berupaya meningkatkan kompetensi melalui berbagai pelatihan dan seminar, termasuk melalui partisipasi dalam webinar ini.

WhatsApp Image 2024 10 11 at 12.07.55

Dengan terlaksananya kegiatan ini, diharapkan akan ada peningkatan signifikan dalam kualitas pelayanan publik di lingkungan Kemenkumham, khususnya di wilayah NTT. Webinar berlangsung lancar, membawa harapan baru bagi terciptanya transformasi dan pengembangan ASN yang lebih baik di masa depan.

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
NUSA TENGGARA TIMUR
PikPng.com school icon png 2780725   Jalan W.J. Lalamentik No.98, Kel. Oebobo, Kec. Oebobo, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur
PikPng.com phone icon png 604605   +6281337026291 (HaloKumham)
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilntt@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humaskumhamntt@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
NUSA TENGGARA TIMUR


    instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. W.J. Lalamentik No.98, Kel. Oebobo, Kec. Oebobo, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur
  +6281337026291
PikPng.com email png 581646   kanwilntt@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humaskumhamntt@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI