JAJARAN LPKA KUPANG IKUTI WEBINAR “KENALI POTENSIMU DAN MAKSIMALKAN PERFORMAMU” SECARA DARING

WhatsApp Image 2024 09 12 at 12.28.15

Kupang, INFO_PAS – Kepala Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Klas I Kupang, Lukas Laksana Frans, bersama seluruh jajarannya, turut berpartisipasi dalam Webinar Series III yang diselenggarakan oleh Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham), Kamis (12/9/2024). Kegiatan yang berlangsung di aula LPKA tersebut mengangkat tema "Kenali Potensimu dan Maksimalkan Performamu" dengan narasumber utama Haryomo Dwi Putranto, Plt. Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN).

WhatsApp Image 2024 09 12 at 12.28.15 1

Webinar ini dibuka dengan prosesi menyanyikan lagu kebangsaan "Indonesia Raya" serta Mars Kemenkumham. Morina Harahap, Ketua Panitia sekaligus Kepala Pusat Pengembangan Pelatihan Teknis dan Kepemimpinan BPSDM, melaporkan bahwa lebih dari 17.000 peserta telah mendaftar untuk mengikuti acara ini secara daring dari berbagai wilayah di Indonesia.

Dalam sambutannya, Kepala BPSDM Kemenkumham, Razilu, mengajak seluruh peserta untuk terus bersemangat dalam meningkatkan kompetensi diri meski di tengah kesibukan.

“Menjaga semangat belajar untuk meningkatkan kualitas diri bukan hal yang mudah di tengah kesibukan yang melanda. Semangat antusiasme meningkatkan kompetensi inilah yang diperlukan untuk menjaga api memperbaiki diri," ujar Razilu.

Webinar ini dimoderatori oleh Sopi Ahyar, Widyaiswara Ahli Muda BPSDM Kemenkumham. Dalam sesi utama, Haryomo Dwi Putranto menyampaikan pentingnya pola pikir dalam membentuk tindakan dan reaksi terhadap berbagai aspek kehidupan.

WhatsApp Image 2024 09 12 at 12.28.14 1

“Kita adalah apa yang kita pikirkan. Sudut pandang, reaksi, dan tindakan kita terhadap berbagai aspek kehidupan dibentuk dari informasi yang kita terima, seperti pengalaman hidup, norma budaya, serta pendidikan," jelas Haryomo.

Kepala LPKA Kupang, Lukas Laksana Frans, menginstruksikan kepada seluruh staf dan regu jaga untuk mengikuti webinar ini secara kolektif di aula LPKA. Menurutnya, kegiatan ini sangat penting untuk menggali potensi diri para pegawai.

“Saya mewajibkan semua pegawai agar mengikuti kegiatan ini karena dapat meningkatkan potensi dalam diri mereka," ujar Lukas.

Webinar ini menjadi salah satu upaya strategis Kemenkumham dalam mendorong peningkatan kualitas SDM, khususnya dalam hal kompetensi dan performa kerja. Hal senada juga ditekankan oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Nusa Tenggara Timur, Marciana Dominika Jone, agar ASN Kemenkumham NTT dapat mengenali potensi sendiri dan meningkatkannya.

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
NUSA TENGGARA TIMUR
PikPng.com school icon png 2780725   Jalan W.J. Lalamentik No.98, Kel. Oebobo, Kec. Oebobo, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur
PikPng.com phone icon png 604605   +6281337026291 (HaloKumham)
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilntt@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humaskumhamntt@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
NUSA TENGGARA TIMUR


    instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. W.J. Lalamentik No.98, Kel. Oebobo, Kec. Oebobo, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur
  +6281337026291
PikPng.com email png 581646   kanwilntt@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humaskumhamntt@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI