Terima Kunjungan dari Dinas Pertanian Provinsi NTT, Kebun Dinas Lapas Kalabahi Tuai Banyak Pujian

WhatsApp Image 2024 11 08 at 11.25.34 1a7c2549

Kalabahi, INFO_PAS - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Kalabahi menerima kunjungan rombongan dari Dinas Pertanian Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) yang berkunjung ke Kebun Dinas Kadelang untuk melaksanakan monitoring dan penyuluhan terhadap hasil pertanian, Kamis (07/11).

Dalam kunjungan tersebut, Kepala Lapas (Kalapas) Kelas IIB Kalabahi, Yusup Gunawan, menyambut dengan baik kunjungan ini dan mengharapkan kerja sama dalam rangka memajukan sektor pertanian di Kebun Dinas Kadelang.

"Adanya kebun ini tentunya untuk meningkatkan kualitas pembinaan Warga Binaan kami agar memiliki kemampuan yang nantinya dapat berguna ketika bebas kelak. Selain hal tersebut, kebun ini juga bermanfaat dalam menciptakan hasil pertanian yang bagus dan tentunya dapat dinikmati baik di lapas maupun masyarakat di Alor," ungkap Yusup.

Lebih lanjut, Kepala Kelompok Jabatan Fungsional Penyuluh Madya Provinsi NTT, Jose D. A. Freitas, mengungkapkan pujiannya atas hasil pertanian di Kebun Dinas Kadelang yang memiliki kualitas yang bagus serta tata kelola pertaniannya yang rapi dan sistematis. Selain itu, Jose juga memuji atas usaha Lapas Kalabahi dalam melibatkan Warga Binaan untuk ikut mengelola kebun ini.

Sembari melihat-lihat kebun, Jose berkata, "Kebun Dinas Kadelang adalah salah satu tempat yang memiliki tata kelola tempat yang baik dan memilki sistem perairan serta perawatan tanaman yang tersistematis. Kebun ini juga didukung dengan tempat makan yang nyaman sehingga menambah nilai estetika dan daya tarik masyarakat untuk mengunjunginya," puji Jose. (Humas_FW)

WhatsApp Image 2024 11 08 at 11.25.33 5c9dbaed

WhatsApp Image 2024 11 08 at 11.25.33 498ca892

WhatsApp Image 2024 11 08 at 11.25.34 b9878d56

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
NUSA TENGGARA TIMUR
PikPng.com school icon png 2780725   Jalan W.J. Lalamentik No.98, Kel. Oebobo, Kec. Oebobo, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur
PikPng.com phone icon png 604605   +6281337026291 (HaloKumham)
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilntt@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humaskumhamntt@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
NUSA TENGGARA TIMUR


    instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. W.J. Lalamentik No.98, Kel. Oebobo, Kec. Oebobo, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur
  +6281337026291
PikPng.com email png 581646   kanwilntt@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humaskumhamntt@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI