Kupang - Rumah Detensi Imigrasi Kupang turut serta dalam kegiatan pemeriksaan kesehatan gratis yang diselenggarakan oleh Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Nusa Tenggara Timur bekerja sama dengan Laboratorium Klinik Prodia Kupang. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bagian dari rangkaian acara menyongsong peringatan Hari Pengayoman Ke-79 Tahun 2024.
Pemeriksaan kesehatan gratis ini berlangsung di Aula Kanwil Kemenkumham NTT dan diikuti oleh para Aparatur Sipil Negara (ASN) serta keluarga ASN dari seluruh UPT di lingkungan Kemenkumham NTT di Kota Kupang. Kepala Rumah Detensi Imigrasi Kupang, Ma'mum, beserta jajaran Rudenim Kupang, menyambut positif kegiatan ini sebagai langkah penting dalam menjaga kesehatan dan kesejahteraan para pegawai.
Ditemui usai melakukan proses periksaan kesehatan, Ma'mum menjelaskan bahwa pemeriksaan kesehatan yang disediakan meliputi cek kolesterol dan gula darah, yang merupakan pemeriksaan dasar dan sangat penting bagi para ASN dan keluarga mereka. "Kami sangat mendukung kegiatan ini, karena kesehatan adalah modal utama bagi kami dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab sehari-hari. Dengan adanya pemeriksaan kesehatan ini, kami bisa lebih sadar akan kondisi kesehatan kami dan mengambil langkah-langkah preventif jika diperlukan," ujar Ma'mum.
Dengan terselenggaranya kegiatan ini, Rudenim Kupang berharap agar kegiatan serupa dapat terus diadakan secara rutin sebagai bagian dari upaya menjaga kesehatan dan meningkatkan kualitas hidup ASN, sehingga dapat bekerja dengan lebih optimal dalam melayani masyarakat dan negara.
Kegiatan ini juga diharapkan dapat meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga kesehatan di kalangan ASN dan mendorong pola hidup sehat. ”Partisipasi dari ASN Rudenim Kupang juga menunjukkan komitmen kita dalam mendukung berbagai inisiatif kesehatan yang bermanfaat bagi pegawai”, ungkap Kepala Rudenim Kupang.