Kupang, INFO_PAS – Kepala Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Klas I Kupang, Lukas Laksana Frans, beserta jajaran, turut serta dalam Webinar Series VI yang digelar oleh Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kumham) secara virtual pada Kamis (24/10). Webinar ini membahas pentingnya Personal Branding bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam menghadapi tantangan global.
Dengan tema “Personal Branding ASN”, webinar tersebut menghadirkan Yunus Triyonggo, Chairman of Steering Committee Gerakan Nasional Indonesia Kompeten (GNIK), sebagai narasumber utama. Triyonggo memaparkan bahwa kemampuan ASN dalam membangun personal branding yang kuat akan memberikan dampak signifikan dalam menghadapi persaingan global dan meningkatkan kualitas pelayanan publik.
Dalam sambutannya, Kepala BPSDM Kumham RI, Razilu, menyampaikan apresiasinya atas partisipasi aktif para pegawai Kemenkumham, termasuk jajaran LPKA Kupang. Razilu menekankan bahwa personal branding tidak hanya bermanfaat bagi karier ASN secara individu, tetapi juga dapat memperkuat citra positif lembaga. “ASN harus mampu menampilkan nilai dan kualitas diri yang akan menciptakan pandangan positif terhadap kinerja mereka di mata publik,” jelas Razilu.
Yunus Triyonggo menambahkan bahwa dalam era globalisasi, personal branding menjadi modal penting bagi ASN untuk tetap relevan dan kompetitif. “ASN yang memiliki branding kuat dapat lebih mudah beradaptasi dengan perubahan dan lebih dipercaya oleh masyarakat dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya,” ujarnya.
Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan bekal berharga bagi seluruh peserta, khususnya jajaran LPKA Kupang seperti yang dihimbau oleh Kepala Kanwil Kemenkumham NTT, Marciana D. Jone agar meningkatkan profesionalisme dan kompetensi di tengah dinamika pelayanan publik.