Berikan Pelayanan Terbaik, Staf Perawatan Lapas Kalabahi Bagikan MCK ke Seluruh Warga Binaan

WhatsApp Image 2024 07 26 at 15.12.51 ee61329d

Kalabahi, INFO_PAS - Lapas Kalabahi senantiasa menunjukan komitmennya dalam menjaga kualitas hidup dan kebersihan Warga Binaannya, salah satu tindakan yang dilakukan adalah dengan membagikan peralatan Mandi, Cuci, dan Kakus (MCK) kepada Warga Binaan yang dilakukan oleh Staf Perawatan, Adryan Kolly, dibantu oleh Petugas Penjagaan, Jum'at (26/07).

Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari pemberian bantuan MCK dari Gereja Injil Indonesia (GII) San Fransisco & San Jose-USA. Menurut Adryan, sumbangan ini merupakan bentuk dukungan terhadap pembinaan di Lapas Kalabahi dan dapat mendorong Warga Binaan untuk lebih menjaga kebersihan diri. "Semoga bantuan ini dapat dipergunakan dengan sebaik mungkin. Pesan saya kepada teman-teman Warga Binaan agar selalu memperhatikan kebersihan dari diri masing-masing. Kebersihan diri adalah tanggug jawab masing-masing, jadi tolong jaga hal itu, ujar Adryan.

Di tengah pembagian, salah satu dari Warga Binaan, inisial, SY, menyampaikan terimakasihnya kepada Lapas Kalabahi dan GII San Fransisco & San Jose-USA karena telah memberikan bantuan MCK di Lapas Kalabahi. "Mewakili teman-teman Warga Binaan, saya mengucapkan banyak terimakasih atas bantuan ini. Semoga apa yang telah dibagikan dapat berguna bagi kami dan memberikan keberkahan kepada kita semua," Ujarnya.

Di momen yang sama, Kalapas Kalabahi, Yusup Gunawan, menyampaikan kepada jajarannya agar senantiasa berbagi kebaikan kepada Warga Binaan dalam hal apapun itu selama tidak melanggar peraturan yang ada. "Saya harap pemberian bantuan MCK ini dapat memberi semangat hidup yang baru bagi Warga Binaan disini," kata Yusup.

Di tempat yang berbeda, Kakanwil Kemenkumham NTT, Marciana D. Jone, memberi apresiasi kepada Lapas Kalabahi atas usahanya dalam meningkatkan kualitas hidup dan kebersihan dari Warga Binannya. Semoga hal yang baik ini dapat dilaksanakan seluruh UPT Pemasyarakatan. (Humas_FW)

WhatsApp Image 2024 07 26 at 15.12.51 afb0c9e4

WhatsApp Image 2024 07 26 at 15.12.51 fc330ad2

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
NUSA TENGGARA TIMUR
PikPng.com school icon png 2780725   Jalan W.J. Lalamentik No.98, Kel. Oebobo, Kec. Oebobo, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur
PikPng.com phone icon png 604605   +6281337026291 (HaloKumham)
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilntt@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humaskumhamntt@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
NUSA TENGGARA TIMUR


    instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. W.J. Lalamentik No.98, Kel. Oebobo, Kec. Oebobo, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur
  +6281337026291
PikPng.com email png 581646   kanwilntt@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humaskumhamntt@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI