Labuan Bajo – Menghormati jasa-jasa para pahlawan atas pengorbanannya memperjuangkan Kemerdekaan Indonesia, para Pimipinan Tinggi Kantor Wilayah Kemenkumham NTT Pimpinan Kakanwil Marcianan Dominika Djone, beserta seluruh Kepala Satuan Kerja melaksanakan Ziarah dan Tabur bunga di Tama Makam Pahlawan Labuan Bajo, Sabtu (09/08/2024).
Hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Divisi Administrasi, Rakhmat Renaldy, Kepala Divisi Pemasyarakatan, Maliki, Kepala Divisi Keimigrasian, I. Ismoyo, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Jonson Siagian, serta para Kepala UPT se-NTT yang terdiri dari 21 UPT Pemasyarakatan dan 5 UPT Keimigrasian.
Kepala Divisi Administrasi, Rakhmat Renaldy mengungkapkan, pelaksanaan ziarah dan tabur bunga di TMP Manggarai Barat merupakan momentum khusus karena bersamaan dengan Rapat Koordinasi Capaian Kinerja Program/Kegiatan/Anggaran di Labuan Bajo. “Ini satu kesempatan yang baik untuk menyemarakkan Hari Pengayoman dengan melaksanakan ziarah dan tabur bunga di TMP Labuan Bajo,” ujarnya.
Renaldy juga mengapresiasi kesiapan para Kepala UPT yang hadir untuk mengikuti rapat koordinasi, namun tidak absen melaksanakan ziarah dan upacara tabur bunga bersama. Ini menunjukkan seluruh jajaran selalu siap untuk melaksanakan tugas dimanapun dan kapanpun.
Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Larantuka, Andri Setiawan mengatakan kegiatan Ziarah ke Taman Makam Pahlawan ini merupakan salah satu dari beragam rangkaian kegiatan Hari Pengayoman ke-79. "Ziarah ke Taman Makam Pahlawan ini merupakan salah satu dari beragam rangkaian kegiatan dalam rangka peringatan Hari Pengayoman ke-79," ungkapnya.
Lebih lanjut Andry menyampaikan seluruh jajarannya di Rutan Kelas IIB Larantuka juga telah melaksanakan kegiatan Ziarah tersebut pada 9 Agustus kemarin di TMP Lapak Tana Larantuka, namun ia sendiri tidak dapat hadir karena memenuhi undangan Kakanwil untuk mengikuti Rakor di Labuan Bajo.