KOMITMEN TINGKATKAN KINERJA, LAPAS PEREMPUAN KUPANG GELAR RAPAT MONITORING DAN EVALUASI KINERJA

WhatsApp Image 2024 07 24 at 15.28.01

KUPANG – Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIB Kupang Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Nusa Tenggara Timur, di bawah kepemimpinan Marciana D. Jone selaku Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Nusa Tenggara Timur menggelar Rapat Monitoring dan Evaluasi Kinerja Pegawai Periode Bulan Juli Tahun 2024. Selasa (23/07/2024).

WhatsApp Image 2024 07 24 at 15.28.01 1

Kegiatan rapat ini dipimpin langsung oleh Kepala Lapas Perempuan Kupang, Dewi Andriani dan diikuti oleh seluruh jajarannya di Gedung Gereja Mawar Sharon Lapas Perempuan Kupang.

Dalam rapat tersebut, Kalapas menyampaikan sambutannya dan mengapresiasi kinerja seluruh jajaran Lapas Perempuan Kupang atas capaian kinerja yang telah diraih selama bulan Juli ini. Meskipun demikian, beliau menganggap capaian tersebut masih terdapat beberapa hal yang perlu diperbaiki dan ditingkatkan lagi.

WhatsApp Image 2024 07 24 at 15.28.01 2

“Oleh karena itu, saya harapkan melalui rapat bersama seluruh pegawai ini, kita dapat bersama-sama mencari solusi dan strategi untuk meningkatkan kinerja kedepannya,” pungkas Dewi.

Selanjutnya, dibuka sesi diskusi dan tanya jawab bagi seluruh Pegawai Lapas Perempuan Kupang sebagai bahan monitoring dan evaluasi sekaligus bahan masukan demi kebaikan serta peningkatan kinerja Lapas Perempuan Kupang kedepannya.
Rapat ditutup pada pukul 15.30 WITA dengan menghasilkan beberapa kesepakatan yang diharapkan dapat ditindaklanjuti oleh seluruh pegawai.

WhatsApp Image 2024 07 24 at 15.28.02

"Kegiatan ini juga sebagai momentum yang baik bagi kita untuk dapat bertukar pikiran guna menciptakan serta memperbaiki segala strategi maupun inovasi dalam menciptakan pelayanan prima baik bagi Warga Binaan maupun Masyarakat. Saya harap setiap bagian dapat bekerjasama untuk mengatasi hambatan-hambatan yang ada kedepannya," tutup Dewi.

Kontributor : Humas Lapas Perempuan Kupang

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
NUSA TENGGARA TIMUR
PikPng.com school icon png 2780725   Jalan W.J. Lalamentik No.98, Kel. Oebobo, Kec. Oebobo, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur
PikPng.com phone icon png 604605   +6281337026291 (HaloKumham)
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilntt@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humaskumhamntt@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
NUSA TENGGARA TIMUR


    instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. W.J. Lalamentik No.98, Kel. Oebobo, Kec. Oebobo, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur
  +6281337026291
PikPng.com email png 581646   kanwilntt@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humaskumhamntt@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI