Tim Kumham NTT, Monev Capaian Kinerja, Peningkatan Akuntabilitas Keuangan dan Penertiban BMN di Rutan Kefamenanu

IMG 20210924 WA0010

Humas Kanwil _ Dalam rangka Pemantauan, Pendampingan dan Penguatan terkait Capaian Kinerja, Peningkatan Akuntabilitas Keuangan dan BMN, Tim Monev Kanwil Kemenkumham NTT dari Sub Bagian Program dan Pelaporan dan Sub Bagian Pengelolaan Keuangan dan BMN mengunjungi Rutan Kefamenanu, Jumat (24/09).

Pada kesempatan ini tim mengapresiasi capaian kinerja yang telah dilakukan oleh Kepala Rutan Kefamenanu bersama jajaran dalam hal pembenahan kinerja serta pembenahan Sarprasnya, terlebih inovasi dalam penanganan WBP khususnya terkait WBP Disabilitas dan pengembangan kemandirian WBP. 

IMG 20210924 WA0011

Kabag Program dan Pelaporan, Mariana Manuhutu menyampaikan bahwa inovasi yang dilakukan bukan saja berkaitan dengan teknologi tetapi inovasi yang menjangkau pelayanan dan benar-benar menyentuh WBP sebagai warga yang wajib dilakukan pembinaan dan pemenuhan haknya di dalam Rutan.

Menambahkannya, fokus kunjungan kali ini adalah, untuk memastikan realisasi anggaran pada Rutan Kefamenanu harus sesuai Target yang telah ditentukan dari pusat untuk setiap Triwulannya. 

Dijelaskan juga penggunaan aplikasi ASIKAN atau Apikasi Analisis Kebutuhan Anggaran yang merupakan aplikasi baru dari Tim Biro Perencanaan Sekretariat Jenderal Kemenkumham.

 "Aplikasi ini mewajibkan setiap anggaran yang diusulkan harus terupload agar mudah dipantau," jelasnya. 

Poin penting lainnya terkait Aplikasi SMART, E-PERFORMANCE maupun E-MONEV Bappenas harus di kelola dengan baik sehingga capaian nilai IKPA maupun nilai SMART dapat mencapai kategori penilaian yang sangat baik. 

Selanjutnya, penertiban penggunaan sistem surat masuk keluar (Sisumaker) agar terlaksana dengan baik pada UPT/Satker.

Mariana juga menghimbau penggunaan Website dan Sosmed Rutan Kefamenanu yang telah ada, agar benar-benar dimanfaatkan sebagai pusat pemberitaan yang dapat dipantau oleh unit Pusat sehingga kinerja yang dihasilkan dapat tersampaikan informasi yang tepat pada masyarakat luas.

Apalagi saat ini setiap unit kerja sedang berproses membangun zona integritas menunju wilayah bebas dari korupsi. Diingatkan Mariana agar dipersiapkan semua data dukung ZI WBK-WBBM untuk diupload ke Aplikasi E-RB yang sudah memasuki triwulan III.

Kasubag Program dan Pelaporan, Hillon Pisca Foes juga menyampaikan penyusunan Pagu Anggaran dan Disbursement Plan TA 2022 diharapkan agar operator Rutan cepat berkoordinasi dengan pihak Kanwil sehingga terpenuhi data dukung yang diperlukan tepat waktu pada proses penyusunan.

Sementara itu, Yoanna Adoe selaku Ketua Tim dari Sub Bagian Pengelolaan Keuangan dan BMN menyampaikan beberapa hal teknis sebagai maksud dari kehadiran kunjungan ini, yakni pemeriksaan inputan persediaan BMN, pemeriksaan fisik bangunan rumah dinas untuk penentuan kondisinya (selanjutnya agar bisa dibuatkan RAB renovasinya). Pemeriksaan inputan SIMAK dan SAIBA. Mengurus penghapusan bangunan Rutan Kefamenanu untuk permintaan rekomendasi penghapusan ke Dinas PU.

Kemudian, Wasdal pemanfaatan BMN dan PNBP terkait sewa tanah milik Rutan yang digunakan untuk kios dan pemeriksaan fisik bangunan tempat Sidang di Eban, Miomaffo Barat, Kabupaten TTU.

IMG 20210924 WA0009

 

 

Cetak