OPTIMALISASI KINERJA, KANWIL NTT GELAR RAPAT KERJA TEKNIS PEMASYARAKATAN

Kupang_Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Pemasyarakatan dibuka secara resmi oleh Kadiv Administrasi, Piet Bukorsyom mewakili Kakanwil Kemenkumham NTT bertempat di Hotel Aston Kupang, Senin (09/09) malam. Kegiatan yang akan berlangsung hingga Rabu (11/09) ini diikuti oleh peserta Kepala UPT Pemasyarakatan serta ASN Divisi Pemasyarakatan.

IMG 20190909 204831

Ketika membacakan sambutan Kakanwil, Kadiv Administrasi mengungkapkan, jajaran Pemasyarakatan mempercepat implementasi Peraturan Menteri Hukum dan HAM RI Nomor 35 Tahun 2018 tentang Revitalisasi Penyelenggaraan Pemasyarakatan. "Melalui Revitalisasi Penyelengaraan Pemasyarakatan, pembinaan narapidana akan diklasifikasikan menjadi Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Super Maximum Security, Lapas Maximum Security, Lapas Medium Security, dan Lapas Minimum Security. Untuk itu pentingnya dilaksanakan kegiatan Rakernis yang melibatkan seluruh jajaran Pemasyarakatan ini adalah untuk dapat memberikan kontribusi dan masukan terhadap Pemasyarakatan agar lebih baik," ujarnya.

IMG 20190909 WA0046

Sementara itu Kadiv Pemasyarakatan, Budi Situngkir dalam arahannya menyampaikan bahwa dalam menjalankan tugas harus fokus dikarenakan tuntutan publik terhadap pemasyarakatan semakin tinggi, serta dapat mengatasi isu-isu aktual yang berkembang saat ini. "Pemasyarakatan harus memiliki strategi dalam menghadapi dinamika yang muncul agar pemenuhan hak-hak tahanan dan Warga Binaan Pemasyarakatan dapat terlaksana secara optimal," katanya.

IMG 20190909 WA0041

Kegiatan yang berlangsung hingga Rabu (11/09) akan dihadiri oleh narasumber dari eksernal maupun internal, Kanwil Kemenkumham NTT mengundang perwakilan narasumber dari Kejaksaan, Polda, serta Pengadilan Tinggi Kupang. (NR)

IMG 20190909 WA0045


Cetak   E-mail