Kanwil Kemenkumham NTT Mengikuti Apel Komitmen Pelaksanaan Janji Kinerja Tahun 2019 Melalui Teleconference

telecon Apelkomitmenjjkinerja31191

Kupang_Kepala Kantor Wilayah didampingi para Kepala Divisi, para Kepala UPT Pemasyarakatan dan Imigrasi se-kota Kupang, Para Pejabat Eselon III dan IV Kantor Wilayah serta JFT dan JFU Kanwil Kemenkumham NTT secara serentak mengikuti Pelaksanaan Kegiatan Apel Komitmen Pelaksanaan Janji Kinerja Tahun 2019 Tingkat Pusat bersama Menteri Hukum dan HAM melalui Media Teleconference dan Aplikasi Zoom bagi UPT yang berada di luar Ibu Kota Propinsi, bertempat di Aula Kantor Wilayah, Kamis (3/1/2019).

Acara yang dilaksanakan ini menjadi tingkat awal pelaksanaan tugas di Tahun 2019, yang diawali dengan Laporan Pelaksanaan Kegiatan oleh Kepala Biro Perencanaan Sekretariat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM RI (Iwan Kurniawan), dimana pada saat tersebut beliau menyampaikan kegiatan ini dilaksanakan dalam 2 bagian, yakni pertama penyerahan secara simbolis bantuan tenda kepada 33 Kantor Wilayah seluruh Indonesia sebagai wujud respon dan sikap antisipasi sebagai jajaran Kementerian Hukum dan HAM terhadap terjadinya bencana alam yang belakangan ini kerap terjadi di Indonesia, yang dirangkaikan dengan penyerahan secara simbolis Surat Keputusan Pengangkatan sebagai PNS dan pakaian seragam kepada 17.521 orang pegawai hasil rekuitmen Tahun 2017 dan diserahkan SK CPNS secara terpisah kepada 1.985 orang pegawai hasil rekuitmen Tahun 2018.

telecon apeljjkinerja31192

telecon apeljjkinerja31193

Selanjutnya, sebelum memasuki pelaksanaan Apel, para tamu undangan dihibur dengan persembahan Kreatifitas Seni Tari oleh pegawai dari Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Cibinong sebagai penghubung semangat, dilanjutkan dengan Pembacaan Pakta Integritas Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani serta Deklarasi Janji Kinerja Tahun 2019 yang diikuti oleh seluruh peserta Apel.

Dalam acara pertama, diakhiri dengan sambutan Ketua Ombudsman Republik Indonesia dan Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi. Acara berikut, Masuk pada Apel Komitmen Pelaksanaan Janji Kinerja Tahun 2019 di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM, dipimpin langsung oleh Menteri Hukum dan HAM RI, Yasonna Laoly yang diisi dengan Pembacaan Pernyataan Komitmen Janji Kinerja Tahun 2019 atas nama seluruh Pegawai Kementerian Hukum dan HAM oleh Sekretaris Jenderal didampingi seluruh Pimpinan Tinggi Madya, Staf Ahli dan Perwakilan Kepala Kantor Wilayah, dilanjutkan dengan Penandatanganan Pakta Integritas dan Piagam Pencanangan Pembangunan Zona Integritas oleh Menteri Hukum dan HAM, Menteri PAN dan RB serta Ketua Ombudsman RI, Penandatanganan Komitmen Bersama Pembangunan Zona Integritas menuju WBK, WBBM oleh seluruh Pimpinan Tinggi Madya, dan Perwakilan Kantor Wilayah disaksikan oleh Menteri Hukum dan HAM RI, Menteri PAN dan RB, serta Ketua Ombudsman. Penandatanganan Komitmen Penyelenggaraan Pendidikan, Pelatihan melalui Metode E-Learning oleh Sekretaris Jenderal dan Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Hukum dan HAM, serta penyerahan Keputusan Menteri Hukum dan HAM tentang Integrasi Data dan Informasi di Lingkungan Kementerian Hukum dan HAM oleh Menteri Hukum dan HAM kepada Sekretaris Jenderal.

telecon apeljjkinerja31194

telecon apeljjkinerja31195

Menutup serangkaian acara Apel Komitmen Pelaksanaan Janji Kinerja Tahun 2019, Yasonna Laoly mengajak seluruh peserta sejenak merenung dan berdoa untuk seluruh masyarakat yang mendapatkan musibah bencana alam, baik itu Tsunami ataupun Gempa yang dialami pada beberapa daerah di Wilayah Indonesia pada tahun 2018 yang lalu. "Mengawali tahun 2019, kita telah menandatangani Pakta Integritas dan Janji Kinerja, maka sebagai ASN saya minta kepada seluruh jajaran bahwasanya moment ini bukan hanya merupakan acara seremonial belaka, namun benar-benar menjalankan Komitmen dan Janji Kinerja yang telah ditandatangani saat ini, terus menerus memperbaiki diri, menjadi Abdi Bangsa yang terus berkarya, memberikan yang terbaik bagi Bangsa dan Negara" tegas Yasonna.

Lebih lanjut, pada kesempatan ini Yasonna mendorong seluruh Kepala Satuan Kerja berkompetisi untuk mewujudkan WBK, WBBM agar Kementerian Hukum dan HAM dapat menjadi suatu Institusi Pemerintah yang mampu mewujudkan WBK, WBBM sampai pada seluruh satuan kerja nya.

Yasonna juga menjelaskan, di tahun 2019 ini harapan saya kepada seluruh unsur untuk melakukan percepatan, mengingat tahun ini merupakan tahun politik, dimana tantangan ke depan semakin besar, namun dengan sikap mental yang baik, sinergitas, dan Kolaborasi yang kuat tentunya mampu meraih kesuksesan, wujudkan program yang benar-benar bermanfaat bagi masyarakat dan tingkatkan pelayanan publik dengan baik. Mari kita berlomba-lomba untuk memberikan kontribusi positif yang terbaik bagi kemajuan Kementerian dan Negara Republik Indonesia.

Di akhir sambutan, Menteri Hukum dan HAM mengucapkan terima kasih kepada seluruh Jajaran Kemenkumham atas capaian capaian prestasi kinerja yang diperoleh selama tahun 2018, hal ini adalah rangkaian kinerja dari seluruh unsur baik dari tingkat pusat, wilayah hingga daerah, karena bekerja dengan dedikasi yang tinggi, bergandengan tangan dan merapatkan barisan sehingga dapat memberikan hasil kinerja yang terbaik bagi Kementerian Hukum dan HAM.(yr)


Cetak   E-mail