"Senam Irama" Membentuk Kebugaran Tubuh

 
Kupang - Seluruh Pegawai Kantor Wilayah beserta Satuan Kerja yang berada di kota Kupang mengikuti senam bersama yang dilakukan secara rutin dua minggu sekali, Rumah Detensi Imigrasi Kupang kali ini menjadi tuan rumah dalam pelaksanaan senam bersama.
 
senam3011181
 
senam3011182
 
Sebelum melakukan gerakan inti, Instruktur senam memberikan gerakan-gerakan pemanasan untuk melunturkan anggota tubuh agar tidak tegang saat melakukan senam inti nantinya. Berlatih menggunakan musik mulai dari gerakan sederhana menuju gerakan yang lebih kompleks tentunya senada dengan ekspresi tubuh, gerak dan musik.
 
senam3011183
 
Senam yang dilakukan secara rutin ini tentunya memiliki banyak manfaat bagi kesehatan, baik psikis maupun secara fisik, setelah tubuh lelah melakukan aktifitas rutinnya dalam melaksanakan tugas sehari hari di Kantor, senam merupakan salah satu solusi untuk mengembalikan kelenturan tubuh dan otak. Karena dengan melakukan gerakan gerakan dalam senam serta menguasai teknik gerakan yang tepat dapat menghasilkan gerakan yang serasi dan bermanfaat bagi jasmani dan Rohani. Hal ini sesuai dengan tujuan senam itu sendiri, yaitu membentuk keindahan tubuh, kebugaran dan kekuatan, Jum'at (30/11/2018).
Cetak