KADIV PAS KANWIL KEMENKUMHAM NTT MEMIMPIN MALAM PERENUNGAN BERSAMA ANDIKPAS 

lpka mlmrenungan31121811

lpka mlmrenungan3112182

Kupang - Kadiv PAS Kanwil Kemenkumham NTT, Pujo Harinto bersama Andikpas dan petugas LPKA mengadakan malam perenungan pada malam terakhir di tahun 2018 ini. Kegiatan yang berlangsung di aula LPKA ini, dilaksanakan dalam suasana hening.

Dalam kegiatan perenungan yang dimulai pukul 20.00 wita ini, Pujo mengajak semuanya untuk bersama-sama melihat ke belakang, ke hari-hari yang telah lewat di tahun ini untuk menjadi pelajaran yang berharga untuk tahun yang akan datang. "Berbenah dirilah di tempat ini untuk menjadi lebih baik. Hiduplah dalam kesederhanaan agar ketika waktunya untuk keluar, kalian dapat berguna bagi negara dan masyarakat," pesan Pujo. Pujo pun mengajak andikpas untuk bercita-cita, karena dengan cita-cita itulah andikpas dapat berkembang.

lpka mlmrenungan3112185

lpka mlmrenungan3112184

Adapun kegiatan malam perenungan ini diisi dengan refleksi dan slide-slide penuh makna. Abusalim selaku kepala seksi pembinaan LPKA Kupang pun turut memberikan refleksi singkat kepada andikpas. Abusalim mengajak semua andikpas untuk jangan pernah berhenti bercita-cita, karena cita-cita itulah yang memotivasi kalian untuk hidup lebih baik ke depannya. "Kami sangat senang dengan kegiatan ini. Walaupun kami hidup di dalam sini, kami masih bisa merasakan kehangatan kasih sayang seorang ayah dari dalam diri Bapak Pujo. Serasa berada di rumah sendiri," ujar seorang andikpas saat diwawancarai oleh tim Humas LPKA. Semua andikpas terlihat begitu bahagia dengan dilaksanakan kegiatan ini.

(Kontributor Gusti Lalo)


Cetak   E-mail