Menjaga Kebugaran dan Kekompakan, Pegawai Kanim Kupang Lakukan Senam ORHIBA

Kupang_Olahraga menjadi wajib ketika tubuh Anda ingin sehat. Tapi malas dan tak ada waktu menjadi alasan banyak orang untuk tidak melakukan olahraga. Mencegah kebiasaan tidak melakukan olahraga dengan berbagai alasan maka hari ini, Pegawai Kantor Imigrasi (Kanim) Kelas I Kupang mencoba melakukan Olahraga Hidup Baru (Orhiba) yang dikenalkan instruktur senam, Ieda Talib Issis yang diikuti seluruh pegawai di lapangan Kanim Kelas I Kupang (Jumat 19/05).

Ieda menjelaskan, orhiba merupakan salah satu olahraga yang amat sederhana, mudah dan praktis. Olahraga ini juga disebut dengan nama Olahraga Badan Daging Melihat Langit Biru. Orhiba juga unik karena gerakannya 1 macam saja, yaitu dengan mengayunkan lengan ke belakang dengan sikap tegap dan tegak. “Gerakan ini dilakukan setelah menyiapkan mental kita untuk menerima energi alam semesta” ujarnya.

Orhiba merupakan olahraga yang praktis karena dapat dilakukan di mana saja dan kapan saja. Hanya memerlukan waktu kurang lebih 5 sampai 10 menit setiap kali latihan. Jenis olahraga ini berfungsi memperbaiki tulang, memperlancar peredaran darah, dan terdapat gerakan yang mengajak bekerja sama antar peserta senam. Gerakan ini menciptakan ketergantungan satu dengan yang lain namun memiliki nilai kebersamaan dalam melakukan suatu tugas.

Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Kupang, Herfi Adli mengingatkan  seluruh pegawai Kanim Kelas I Kupang akan manfaatnya berolahraga. Herfi menetapkan hari Jumat seluruh Pegawai Kantor Imigrasi wajib berolahraga sebelum melaksanakan tugas kedinasan lainnya. Olahraga bersama harus rutin dilaksanakan setiap Jumat baik olahraga di dalam ruangan maupun di luar ruangan tergantung pada kondisi alam. “Untuk jenis olahraga dapat bervariasi namun disesuaikan dengan kondisi kita sebagai Unit Pelayanan Publik agar kegiatan olahraga kita tidak mengganggu pelayanan kepada masyarakat” ungkap Herfi.

(Kontributor : Pascoela de Brites)

senam orhiba kanim kupang 1

senam orhiba kanim kupang 2

senam orhiba kanim kupang 3

 

 


Cetak   E-mail